asus
Home » News » Provinsi Papua Selatan Jaring Atlet-Atlet Pada Penyelenggaraan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional

Provinsi Papua Selatan Jaring Atlet-Atlet Pada Penyelenggaraan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional

Jumat, 5 Mei 2023 11:06

Penulis : Nasrun Labata
Editor : Redaktur
peserta Olimpiade olahraga siswa Nasional (O2SN) Cabor Karate foto bersama dengan Panitia Penyelnggara
iklan03

JP-Provinsi Papua Selatan pertama kali laksanakan Olimpiade olahraga siswa Nasional (O2SN) yang terdiri dari lima cabang olahraga yaitu Karate,Pencak Silat Atletik, bulu tangkis dan renang. Yang diikuti oleh siswa SD,SMP, SMA serta MKA Se-Provinsi Papua selatan.

Menurut Sekretaris umum Olimpiade, Frans Lukanus Liptiya bahwa terkait atlet-atlet ini, kedepan Dinas Pendidikan Provinsi Papua Selatan akan mempersiapkan semua atlet dengan baik agar bisa memgikuti event-event olahraga pada tingkat nasional.

“Para atlet, kita akan latih dengan baik agar mereka bisa bertanding di Bandung pada tingkat nasional dan mendapat medali emas walaupun kita masi Provinsi baru, ini merupakan komitmen Dinas Pendidikan Provinsi Papua Selatan” ujarnya

Lanjut Farans, untuk Para Atlet yang meraih juara pada Olimpiade olahraga siswa Nasional (O2SN) selain diberikan hadia uang pembinaan setelah itu akan dipangil satu persatu untuk Training Center (TC) persiapan mengikuti kejuaraan tingkat nasional di Bandung.

Frans juga menerangkan untuk Merauke ketika dulu masi bergabung dengan Provinsi Papua. Merauke menjadi penyangga atlet untuk Provinsi Papua.

“Setelah kita berdiri sendiri, kita yakin akan melakukan yang terbaik dalam pembagunan manusia dalam hal ini dibidang olahraga karena fasilitas yang ada di Selatan terkhusus di Merauke sudah sangat lengkap mulai tempat olahraga sampai protein semuanya lengkap” terangnya

“Sehinga untuk mencapai prestasi, saya sebagai salah satu pelaku olahraga, saya yakin akan banyak bermunculan atlet-atlet dari Merauke. Karena kita tidak jauh lagi tingalkan keluarga kita tingal Training Center (TC) di Merauke kemudian kita ikut tingat nasional ini akan mempermuda kita dalam melahirkan atlet-atlet terbaik dari Papua Selatan” tutupnya

Tags :

iklan03

Berita Terkait

Rekomendasi