JP-Anggota DPR RI Hasulaeman L Hamzah Kerja sama dengan kementrian Pertanian lakukan bimbingan teknis pekarangan pangan lestari.
Dalam kegiatan tersebut, Sulaeman L Hamzah,yang dikenal sebagai bapak petani di wilayah Selatan Papua itu menyampaikan bahwa kebijakan pemerintah dari waktu kewaktu
Kita selalu kawal supaya ada sinerji antara politisi atau legislatif bersama dengan eksekutif itu harus, bisa sama-sama berjalan. Jumat (23/9/2022)
Olehnya itu tujuan dari bimbingan teknis pekarangan pangan lestari tersebut untuk neningkatkan kualitas produksi masyarakat, dimana masyarakat terkhusus ibu-ibu bisa memanfaatkan lahan di pekarangan rumah untuk menanam sayuran.
“Kita di Merauke ini dikenal dengan keungulan pertanian yang maju, masyarakat Merauke sudah sekian lama menguluti pertanian membuat kita di Merauke mempunyai nama besar diluar, oleh karena itu harus terus menerus dikawal dan ditingkatkan produktifitas petani” ujarnya
Olhenya itu kata Sulaeman, dia sebagai wakil rakyat dari Papua terus berusaha melaksanakan tugasnya sesuai tupoksi
Dan turun langsung dilapangan untuk menyerap aspirasi masyarakat pada masa-masa resesnya, kemudian aspirasi tersebut kembali diperjuangkannya di pusat.
Diketahui, Kegiatan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) merupakan upaya untuk meningkatkan ketersediaan, aksesbilitas dan pangan rumah tangga sesuai dengan kebutuhan pangan yang Beragam, Bergizi, Seimbang dan aman serta berorientasi meningkatkan pendapatan rumah tangga.
Kegiatan P2L merupakan kegiatan pemberdayaan kelompok masyarakat atau Kelompok Wanita Tani (KWT) untuk budidaya berbagai jenis tanaman.
Melalui kebun bibit, demplot kelompok dan pekarangan anggota yang dilakukan di lahan tidur maupun pekarangan sekitar tempat tinggal dengan menggunakan polibag maupun barang yang tidak terpakai.